Nikmati Masa Tua dengan Merawat Tulang Anda Sejak Dini, Simak Penjelasan Selengkapnya

- 1 Agustus 2022, 11:00 WIB
Ilustrasi kesehatan tulang.
Ilustrasi kesehatan tulang. /Pexels/Andrea Piacquadio/

Menurutnya, kondisi seperti itu apabila terus menerus dibiarkan akan membuat kondisi tulang tidak baik.

Tulang jadi rentan patah, bahkan hanya kepeleset saja bisa membuat tulang jadi patah. Keadaan seperti ini tidak boleh dibiarkan.

Baca Juga: Anda Mengalami Ambeien? Ambeien Sembuh Hanya dengan Tanaman ini, Coba Sekarang

Pasalnya, akan membuat kualitas hidup seseorang menjadi berkurang. Untuk memperbaikinya tidak hanya biaya, tapi dia harus melewati operasi yang berisiko dan masa pemulihan juga akan memakan waktu lama

"Suplemen atau asupan yang bisa memberikan’ isi’ lagi ke dalam gelas tersebut, sangat diperlukan. Tujuannya, agar gelas yang bocor itu tidak habis airnya. Sebab, apabila air berkurang terus, indeks massa tulang kita juga ikut berkurang, sehingga tulang kita bisa patah, karena kondisinya sudah rapuh dan ringkih," ujar Dr. Isa yang saat ini menjabat sebagai Direktur Utama di RS Siaga Raya.

Suplemen berfungsi sebagai salah satu filling atau pengisi dari gelas yang sudah bocor tadi, sehingga kondisi kesehatan tulang kita tidak cenderung tergerus terus.

Bila kondisinya sudah semakin parah, maka diperlukan treatment lain untuk menyumpal yang bocor tadi, antara lain dengan pengobatan. Hal ini terjadi apabila kondisi tulang mengalami osteopenia atau osteoporosis.

Dr. Isa mengatakan, dosis harian kalsium berbeda jumlahnya berdasarkan umur.

- Usia 1-3 tahun hanya membutuhkan 700 mg kalsium per harinya,
- Usia 4-8 tahun akan meningkat menjadi 1.000 mg per hari,
- Usia 9-18 tahun 1.300 mg per hari.

Dosis 1.300 mg per hari ini juga diperlukan pada seorang wanita saat hamil.
"Kita tidak bisa memastikan apakah dari makanan, susu, dan sebagainya bisa mendapatkan kalsium dengan kadar sebesar itu," katanya.

Halaman:

Editor: Muhammad Arief Ibrahim

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini