Pria Umur 40 Tahun Wajib Tahu! Ini Cara Rawat Kulit yang Benar

- 5 Agustus 2022, 13:08 WIB
Ilustrasi pria
Ilustrasi pria /Pixabay/pixel2013/

ZONAMAROS- Merawat kulit tidak hanya menjadi suatu rutinitas yang dilakukan para wanita. Pria pun sebaiknya memerhatikan kesehatan kulit sedari dini.

Kulit yang sehat dan bersih tentu menjadi salah satu nilai plus pada setiap orang. Namun perlu diketahui, seiring bertambahnya usia seseorang, kondisi kulit pun mengalami perubahan. Karena itulah perlu melakukan berbagai perawatan kulit untuk pria.

Perubahan tersebut antara lain berkurangnya elastisitas, berubahnya tekstur kulit, muncul garis halus dan masih banyak hal lainnya.
Perubahan-perubahan tersebut memang terasa lambat namun pasti akan terjadi pada setiap orang, baik itu wanita maupun pria. Hal tersebut sangatlah normal namun bisa saja kamu cegah.

Ini perawatan kulit yang sebaiknya dilakukan oleh pria berusia 40 tahun

Untuk mencegah perubahan pada kulit, maka kamu sangat dianjurkan untuk membiasakan diri melakukan rutinitas memakai sejumlah produk skincare. Terdapat beberapa produk skincare yang harus digunakan setiap hari namun ada juga yang hanya dipakai sebanyak dua kali seminggu.

Memasuki usia 40 tahun membutuhkan produk skincare yang sedikit berbeda dan berfokus pada permasalahan kulit tertentu, tentunya dengan tidak menghilangkan kebiasaan membersihkan wajah pada pagi dan malam hari. Bagi kamu pria yang kini berusia 40 tahun, mari pelajari bagaimana cara merawat kulit yang benar serta produk apa saja yang harus digunakan selain sabun pembersih wajah!

1. Terapkan gaya hidup sehat

Kesehatan kulit tentu sangat dipengaruhi oleh gaya hidup sehari-hari, mulai dari makanan dan minuman yang dikonsumsi, kebiasaan berolahraga serta jam tidur yang cukup. Supaya kulit pria di usia 40 tahun tetap dalam kondisi yang baik, maka terapkanlah gaya hidup sehat setiap hari. Selektif pada makanan dan minuman yang dikonsumsi, terbiasalah untuk banyak mengonsumsi yang banyak mengandung vitamin seperti sayur, buah, kacang-kacangan dan lainnya.

Bukan itu saja, merokok juga bisa mengubah kondisi kulit kamu, lho. Merokok bisa menjadi salah satu pemicu kulit para pria di usia 40 tahun terlihat mengalami perubahan sebelumnya. Selain demi kesehatan tubuh dan paru-paru, berhenti merokok bisa menjadi salah satu cara tepat untuk membuat kulit pria terlihat lebih sehat.

Halaman:

Editor: Rezki. M

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x