Polisi Berhasil Tangkap Debt Collector yang Kerap Rampas Motor Warga

- 2 Juni 2022, 11:38 WIB
Ilustrasi diborgol
Ilustrasi diborgol /Ryohan B/Pixabay

ZONAMAROS- Dua orang Debt Collector, berhasil diamankan polisi, di kawasan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat.

Kedua Debt Collector tersebut, akrab dipanggil Mata Elang (Matel). Masing-masing, inisial DM dan RS.

Keduanya, berhasil diamankan oleh pihak kepolisian, lantaran banyak warga yang mengeluh akan kelakuan dua debtcollector tersebut.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Jatuh Sakit saat Menjalani Ibadah Umroh, Berikut Kondisi Terkininya

Ditambah lagi, kelakuan keduanya kerap dilihat warga melakukan perampasan kendaraan roda dua milik nasabah.

Dari penangkapan keduanya, Kapolsek Cengkareng, Kompol Ardhie Demastyo, mengatakan bahwa terdapat tiga orang pelaku yang kerap melakukan aksi perampasan sepeda motor.

Namun dikatakan Ardhie Demastyo, salah satu pelaku lainnya berhasil melarikan diri setelah mengetahui kedatangan pihak kepolisian. sebagaimana diberitakan pikiran-rakyat.com dalam artikel berjudul, "Kerap Rampas Motor di Jalan, Dua Debt Collector Ditangkap Polisi".

"Kami masih dalam satu pelaku lainnya, saat ini masih dalam kejaran anggota di lapangan," kata Ardhie Demastyo, Rabu, 1 Juni 2022, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJNews.

Baca Juga: Sekprov Sulsel Bersama Forkopimda Hadiri Upacara Lahir Pancasila di Kantor Gubernur

Halaman:

Editor: Nurjannah Nurdin

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah