Wajib!! Diketahui, Inilah Manfaat Yang Ada Pada Jeruk Nipis

- 30 September 2022, 15:51 WIB
5 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan
5 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan /PIXABAY/congerdesign/

ZONA MAROS - Jeruk Nipis merupakan sebuah buah yang kecil dan berasa masam. Jeruk nipis juga memiliki kandungan Vitamin C lebih banyak dibandingkan dengan jeruk yang lain.

Selain digunakan sebagai penyedap rasa jeruk nipis juga dipercaya sebagai bahan alami yang sangat baik untuk kesehatan dan dapat menyembuhkan berbagai penyakit seperti, ambeien, amandel, batuk, batuk, bau badan, demam, jerawat, sakit gigi, dan tekanan darah tinggi.

Jeruk nipis juga bisa dipakai untuk kecantikan seperti, menghilangkan jerawat, membuat kuku terlihat cemerlang, menciptakan rambut yang halus, lembut serta dapat menghilangkan ketombe.

Baca Juga: Konversi Kompor Gas Elpiji Ke Listrik Perlu Dikaji Lebih Dalam, Sartono Hutomo: Kondisi Masyarakat Belum Pulih

Selain rasanya yang segar dan asam, ada manfaat jeruk nipis untuk kesehatan yang tak kalah menarik. Manfaat dari jeruk nipis sendiri terbilang banyak, diantaranya sebagai berikut:

1. Mengobati Sariawan

Sariawan merupakan penyakit mulut yang sering terjadi, mulai dari kondisi mulut yang kotor, tidak sengaja tergigit, kurang vitamin C, dan lain sebagainya.

Jeruk nipis bisa menjadi obat sariawan yang mudah dan murah.

Caranya sangat mudah, Moms cukup membasahi kapas dengan sari jeruk nipis dan mengoleskannya ke bagian mulut yang sariawan.

Memang rasanya akan lebih perih dibandingkan dengan menggunakan kapas. Namun, dalam beberapa hari kemudian, Moms bisa merasakan manfaat jeruk nipis untuk mengatasi sariawan.

Baca Juga: Resmikan Tim Sepak Bola Adhyaksa Farmel FC (AFFC), PERSAJA: Siap Berlaga di Liga 3 Nasional

2. Meningkatkan imunitas

Jeruk nipis adalah buah yang kaya akan vitamin C. Kandungan di dalam jeruk nipis sangat bernutrisi. Sehingga manfaat jeruk nipis yaitu dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Dalam sebuah Jurnal Antioxidants tahun 2018, menunjukkan bahwa vitamin C dapat membantu meningkatkan produksi sel darah putih. Ini bermanfaat untuk membantu melindungi tubuh.

Tubuh akan terlindungi dari berbagai penyakit dan infeksi. Mengonsumsi vitamin C akan membantu manusia untuk mencegah pilek yang parah. Selain itu, dapat mempercepat penyembuhan. Mengonsumsi vitamin C juga dapat mengurangi peradangan.

Jeruk nipis merupakan buah sumber antioksidan. Berguna untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh. Selain itu, dapat mempertahankan sel dari kerusakan akibat dari radikal bebas.

Baca Juga: Pahami Gejala Maag, Penyebabnya, Hingga Cara Mengatasinya

3. Melancarkan pencernaan

Air jeruk nipis bersifat asam dan dapat membantu air liur (saliva) memecah makanan. Selain itu, kandungan flavonoid dalam air jeruk nipis dapat merangsang pengeluaran enzim-enzim pencernaan.

Jika Anda mengalami sembelit, sifat asam dari jeruk nipis dapat merangsang pergerakan usus Anda. Ini membantu sampah makanan di dalam perut terdorong ke bawah lebih mudah. Selain itu, asupan air dari perasan jeruk pecel ini juga bisa membantu Anda untuk mengeluarkan feses lebih lancar.

4. Meredakan batuk

Jeruk nipis adalah mengandung senyawa bermanfaat seperti vitamin C, beta-karoten, flavonoid, limonoid dan asam sitrat. Kandungan asam sitrat dalam jeruk nipisyang lebih banyak dibandingkan buah jeruk lainnya. Sebagai asam, ia memiliki kemampuan yang diusulkan untuk memecah lendir, jika batuk produktif.

Baca Juga: Apakah Stres Dapat di Toleransi? Bagaimana Caranya? Ini Dia 3 Caranya

5. Mengontrol Kadar Gula dalam Darah

Jeruk nipis ini adalah buah-buahan yang mempunyai kandungan vitamin C, selain itu, seperti yang sudah dilansir Healthline kandungan jeruk nipis yang rendah karbohidrat dapat sedikit mengurangi rasa sakit pada penderita diabetes. Biasanya paling bagus jeruk nipis ini dikonsumsi di pagi hari setelah sarapan.

6. Mengencangkan Pori-Pori

Astringents dalam jeruk nipis mampu memperbaiki penampilan kulit wajah. Banyak produk kecantikan menggunakan bahan ini. Terutama untuk mengencangkan pori-pori dan untuk sementara mengurangi produksi minyak di kulit.

7. Melindungi dari infeksi

Tingginya kadar vitamin C dalam jeruk nipis bisa membantu melindungi Anda dari berbagai infeksi dan mempercepat proses penyembuhan tubuh.

Baca Juga: Yukk!! Kenali Jenis-Jenis Stres Beserta Ciri-Ciri dan Gejalanya

8. Menjaga berat badan ideal

Cara kerjanya sama dengan poin 2, yakni jeruk nipis dapat memperlancar metabolisme tubuh. Oleh karena itu, bagi Anda yang mencoba manfaat jeruk nipis untuk diet agar berat badan terjaga, minumlah air perasan jeruk nipis setiap hari agar berat badan ideal Anda terjaga.

9. Menghilangkan dan mengobati jerawat

Sifat antibiotik jeruk nipis dapat menghambat pertumbuhan bakteri yang menyebabkan jerawat. Untuk hasil yang lebih maksimal, Anda bisa mencampurnya dengan madu, kemudian oleskan pada wajah yang berjerawat.

10. Menghilangkan ketombe

Selain menebalkan rambut, penggunaan teratur jeruk nipis pada kulit kepala juga dapat digunakan untuk membasmi ketombe.***

Editor: Muhammad Arief Ibrahim

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini